STRUKTUR DAN FUNGSI KROMOSOM

Sifat-sifat yang kita miliki merupakan warisan yang kita terima dari kedua orang tua kita [ ayah dan ibu ] secara turun temurun tanpa bisa kita minta, tanpa bisa kita tolak. Bagamana pewarisan sifat itu berlangsung ?


Pewarisan sifat berlangsung melalui peleburan sel kelamin kedua orang tua kita, di mana masing-masing sel kelamin membawa material genetik yang tersimpan di dalam inti sel kelamin yaitu dalam bentuk kromosom, dna dan gen.

Bagaimana sebenarnya struktur kromosom yang membawa gen itu ?

Yukk...simak uraian berikut !


TUJUAN : Menganalisis hubungan antara struktur kromosom dengan fungsinya


MATERI


Apa itu kromosom ? 

Cermati gambar berikut ini ya


dia merupakan benda-benda halus  seperti kumpulan benang , berfungsi  sebagai pembawa  dan penyimpan informasi  genetik ,  terdiri atas zat-zat yang mudah  menyerap warna  di dalam inti sel

Bagaimana struktur kromosom ?

ada 2 Bagian utama :

1. Sentromer/kinetokor [tempat melekatnya benang spindel]

2. Lengan kromosom/kromatid [tempat tersimpannya DNA, dan GEN ]

 

Apa saja macam kromosom ? 


ada dua macam kromosom di dalam setiap sel berinti dengan perbandingan yang jauh berbeda, yaitu :

1.       Autosom  [kromosom tubuh]

2.       Sex chromosome [kromosom kelamin], jumlahnya hanya 1 pasang

Bagaimana bentuk kromosom ? 

Berapa jumlah kromosom kita ? 

total jumlah kromosom manusia normal adalah, 46 buah atau 23 pasang. Terdiri atas :  22 pasang autosom dan 1 pasang sex chromosome

Komposisi autosom dan sex chromosom di formulakan sebagai berikut :

Pada pria : 22AA,XY

Pada wanita : 22,XX

sedangkan,  

Pada sel kelamin pria/sperma : 22A,X dan 22A,Y

Pada sel kemain wanita/ovum : 22A,X

 

Bagaimana jumlah kromosom mahkluk hidup lainnya ?

Jumlah kromosom setiap jenis mahkluk hidup menunjukkan adanya perbedaan, seperti ditunjukkan pada tabel berikut.

TUGAS ANDA

Tuliskan bagaimana komposisi kromosom pada jenis kelamin jantan dan betina serta pada sel gamet jantan dan gamet betina dari 5 mahkluk hidup tersebut !

selamat belajar..tetap semangat !!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar